Kamis, 27 September 2018

Film Train to Busan (2016)


Seok-woo, bercerai dengan istrinya beberapa waktu lalu, mendapat telepon ibunya. Wanita itu mengingatkan Seok-woo agar sering memperhatikan anak perempuannya, Soo-an. Seok-woo sendiri merasa bersalah, bahwa perhatiannya cuma sekedar memberi hadiah di ulang tahun puterinya. Soo-an meminta ayahnya agar mengantarkan dia ke rumah ibunya di Busan.

Seok-woo dan Soo-an naik kereta api di stasiun Seoul. Turut bersama mereka, rombongan tim baseball, Yon-suk si kaya, Sang-hwa dan istrinya Seong-kyeong yang hamil. Sesaat sebelum berangkat, seorang wanita masuk ke kereta dengan berlari. Di kakinya terdapat bekas gigitan. Wanita itu menggigit penumpang yang lain. Dalam hitungan detik, sejumlah orang menjadi zombie.

Beberapa penumpang menyadari ketidakberesan. Mereka mengungsi ke gerbong yang lain.Sementara itu wabah virus menular sedang diberintakan di TV gerbong. Masinis mendapat perintah agar menghentikan kereta api di Daejeon untuk karantina, tapi mereka mendapati, bahwa kota itu juga tidak selamat dari vabah zombie. Mereka berbalik ke kereta api lagi.

Di tengah perjalanan menuju kereta, Seok-woo, Sang-hwa, dan Yong-guk harus memegangi pintu agar tidak dibuka oleh zombie. Ini dilakukan agar orang-orang yang lain mempunyai kesempatan berlari ke kereta api.

Masinis berusaha menunggu orang-orang lainnya masuk ke kereta api. Seorang kaya, Yon-suk, memaksa masinis segera meninggalkan stasiun. Beberapa orang masih bingung dengan keputusan untuk meninggalkan yang lain atau tidak, tetapi Yon-suk terus memaksa. Akhirnya, dengan berat hati, masinis menjalankan kereta pelan-pelan menuju Busan.

Seok-woo, Sang-hwa dan Yon-guk menyadari kereta mulai berjalan. Mereka meninggalkan pintu sambil berlari mengejar kereta. Setelah masuk di dalam kereta, Yon-guk menelepon Jin-hee. Gadis itu memberitahukan bahwa ia ada di gerbong 13. Yon-guk terpaku. Ia sendiri bersama Seok-woo dan Sang-hwa ada di gerbong 9. Yang menjadi masalah, antara gerbong 9 dan 13 terdapat zombie.

Sang-hwa membalut tangannya dengan selendang dan plankban. Seok-woo memegang perisai polisi dan pentungan. Yong-guk membawa tongkat baseball. Mereka berencana menyeberangi gerbong penuh zombie menuju gerbong 13.

Gerbong 10 berhasil mereka lewati. Gerbong 11 adalah gerbong terberat bagi Yong-guk. Gerbong ini berisi zombie teman-temannya sendiri. Sang-hwa merangsek maju mendahului Yong-guk. Selama pertarungan, Yong-guk hanya terdiam. Keadaan makin genting. Sang-hwa dan Seok-woo terdesak dengan beberapa zombie. Tepat ketika mereka kewalahan, kereta melewati lorong. Keadaan menjadi gelap. Mereka melihat, zombie-zombie itu terlihat bingung. Mereka seperti tidak bisa melihat jelas dalam kegelapan. Beberapa bola baseball terjatuh. Para zombie bereaksi. Seok-woo sekarang tahu, zombie-zombie juga bereaksi terhadap suara. Ia mengetukkan tongkat baseball ke arah yang berlainan. Zombie-zombie mengejar arah suara itu, sehingga mereka bisa lolos ke gerbong 12.

Jumlah zombie gerbong 12 lebih banyak. Mereka sedang berdiri di pintu menuju gerbong 13. Seok-woo meminta ponsel Sang-hwa. Ia mencatat nomor Sang-hwa. Mereka lantas menyelinap masuk ke gerbong 12. Seok-woo mengangsurkan ponsel Sang-hwa di pintu menuju gerbong 11. Ia menelepon ponsel Sang-hwa sehingga ponsel Sang-hwa berbunyi. Zombie-zombie yang mendengar suara ponsel bergegas mendekati sumber suara.

Mereka tiba di pintu hubung gerbong 13. Orang-orang gerbong 13 tidak menginjinkan pintu dibuka. Mereka tidak percaya bahwa Seok-woo dan lainnya bersih dari virus. Sang-hwa terus memegangi pintu agar zombie tidak masuk. Lama-kelamaan ia tidak kuat, ia bertekat mengorbankan dirinya memegangi pintu agar yang lainnya bisa masuk ke gerbong 13.

Seok-kwoo dibantu Young-guk berusaha membuka pintu yang ditahan Yon-suk. Sedangkan Jin-hee berusaha menarik Yon-suk. Jon-gil melihat In-gil ada di deretan orang-orang di sekitar Seok-woo, ia lantas berusaha membantu Jin-he, agar In-gil bisa masuk.

Mereka bisa masuk ke gerbong 13, tetapi orang-orang di gerbong itu masih tidak percaya mereka bersih dari virus. Seok-woo, Soo-an, Jing-he, Yong-guk, dan Seong-kyeong pindah ke gerbong berikutnya dan menutup akses dari gerbong 13.Jon-gil tidak tega melihat saudaranya, In-gil menjadi zombie. Ia lantas membuka pintu akses dari gerbong 12, sehingga zombie masuk dan membunuh orang-orang di gerbong itu. Tapi Yon-suk dan seorang pramugara bersembunyi di toilet. Yon-suk melarikan diri dengan mengorbankan pramugara.

Masinis melihat rel terhalang oleh gerbong yang terguling. Lewat pengeras suara, ia mengumumkan kepada penumpang tentang kejadian itu, dan menyuruh orang-orang pindah gerbong. Ia kemudian keluar dari loko dan mencari loko yang mempunyai akses ke jalur selanjutnya. Setelah dapat, ia mengemudikan loko. Di depannya, ia melihat sebuah loko terbakar sedang melaju di sampingnya. Loko itu menabrak gerbong, sehingga Yong-guk dan Jin-hee berusaha keluar dari jebarkan gerbong dengan memecah kaca.

Yon-suk bertemu dengan Jin-hee dan Young-guk. Ia mendorong Jin-hee ke dekat pintu. Seorang zombie menggigit Jin-hee. Young-guk merasa gagal melindungi Jin-hee. Ia membiarkan Jin-hee yang berubah menjadi zombie, menggigitnya.

Yon-suk menaiki loko yang berjalan pelan, meninggalkan masinis yang digigit zombie. Seok-kwoo, Seong-kyeong, dan Soo-an menyusul Yon-suk. Ketika melihat Yon-suk, segera disadarinya Yon-suk dalam proses menjadi zombie. Ia melemparkan Yon-suk dari kereta setelah Yon-suk mengigitnya. Seok-kwoo mengajarkan cara mengendalikan kereta api pada Seong-kyeong sebelum ia terjun bunuh diri. Soo-an dan Seong-kyeong sampai di Busan.

Distributor: Next Entertainment World
Para Pemain:
  1. Yoo Gong sebagai Seok-woo
  2. Sua-an Kim sebagai Soo-an (anak Seok-woo)
  3. Yu-mi Jung sebagai Seong-kyeong (sedang hamil)
  4. Dong-seok Ma sebagai Sang-hwa (suami Seong-kyeong)
  5. Eui-sung Kim sebagai Yon-suk  (pengusaha kaya)
  6. Gwi-hwa Choi sebagai gelandangan
  7. Soo-jung  sebagai In-gil
  8. Myung-shin Park sebagai Jon-gil
  9. Sohee sebagai Jin-hee (suka pada Yong-guk)
  10. Woo-sik Choi Sebagai Yong-guk (pemain baseball)

Film Train to Busan (2016) Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Good Dreamer

0 komentar:

Posting Komentar